Makassar, 10 Mei 2024 – Balai Besar Pelatihan Kesehatan Makassar telah sukses melaksanakan Pelatihan Asuhan Ibu Hamil Standar Terpadu Bagi Bidan di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) Angkatan II. Pelatihan ini dilakukan secara blended learning, dengan sesi daring yang berlangsung dari tanggal 18 hingga 25 April 2024 dan sesi klasikal dari tanggal 30 April hingga 2 Mei 2024. Pelatihan ini diikuti oleh 25 bidan yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia Timur, dengan tujuan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan ibu hamil di FKTP.
Para peserta berasal dari berbagai daerah, termasuk Kabupaten Tana Toraja, Kota Tomohon, Kabupaten Wajo, Kabupaten Luwu Utara, Kabupaten Pinrang, Kabupaten Mamasa, Kabupaten Selayar, Kabupaten Gorontalo Utara, Kabupaten Manokwari, Kota Bitung, dan Kota Kotamobagu. Pelatihan ini memberikan mereka menyegarkan kembali pengetahuan dan keterampilan terbaru mengenai asuhan ibu hamil yang sesuai dengan standar. Keterampilan peserta diasah melalui role play, coaching, simulasi Virtual Reality, maupun praktik pemeriksaan ibu hamil di puskesmas.
Melalui pelatihan ini, diharapkan para bidan dapat meningkatkan kompetensi dan kualitas pelayanan kesehatan ibu hamil di daerah mereka masing-masing. Pendekatan blended learning yang digunakan dalam pelatihan ini memungkinkan peserta untuk mendapatkan teori yang mendalam serta praktik langsung yang dapat diterapkan di lapangan. Pelatihan ini merupakan komitmen Balai Besar Pelatihan Kesehatan Makassar untuk mendukung peningkatan kualitas kesehatan ibu dan anak di Indonesia, khususnya di wilayah Indonesia Timur.